Rabu, 23 November 2011

Kecelakaan di Pudak Payung Tanggal 23 November 2011

Guys, ada berita duka nih! Jadi di sekitar Pudak Payung, Banyumanik, Ungaran tanggal 23 November 2011 ada kecelakaan. Nah, aku kan naik angkot dari Ungaran, terus pas itu mulai macetnya di sekitar Taman Unyil. Wedann tenan, jadi dalam waktu 5 menit angkot yang di boncengi oleh pak Bagong ini hanya melangkah 5 langkah! Pokoknya sejalan banget deh sama jalannya bekicot! Nah waktu sampai di Toko X (nama di samarkan) sebelah Pom Bensin daerah sekitar Pudak Payung ini ada seorang ibu penjual nangka yang naik. Ibu ini menunjukkan jalan keselamatan alias jalan pintas untuk menghindari kemacetan ala Jakarta ini. Nah kan ada gang sebelum Toko X tempat ibu penjual nangka tadi naik, kesanalah angkot pak Bagong melaju. Didampingi incar-incar ibu ini, sampailah kita semua di sebuah pabrik air minum yang berada di depan SD di Pudak Payung. Aku mendapatkan info tentang kecelakaan tersebut dari ibu penjual nangka dengan cara sedikit nguping ( sebenarnya bukan nguping sih, soalnya ibu’nya cerita ke teman sesama penjual nangka dengan suara yang menjuru di setiap sudut angkot ). Jadi menurut informasi ibu yang bahkan belum ku tahu namanya itu terjadi kecelakaan Truk Tangki Air sama apa gitu. Terus kejadiannya terjadi jam 04.00-an WIB. Kabarnya sih yang aku dengar, ada korban meninggal dunia. Kita doain ya sama-sama agar rohnya di terima di sisi Tuhan. Amin. Jadi, itulah sekilas infomasi yang aku dengar di angkot. Hingga akhirnya nasibku dan temanku yang kebetulan seangkot denganku berakhir di ruang BK. Dengan nafas terenggah-enggah, aku dan temanku berusaha secepat mungkin ke ruang BK. Seharusnya kami masuk pelajaran tambahan pagi jam 06.00, namun jam telah menunjukkan pukul 06.20-an. Aku dan temanku berpisah setelah kami keluar dari ruang BK karena kami tidak sekelas. Aku segera menuju ruang Bahasa Inggris. Walaupun aku sudah tahu tidak ada harapan lagi, tapi aku mencoba dengan tampang putus asa bin melas untuk masuk ke ruangan itu. Alhasil aku dapat mengerjakan di luar kelas Bahasa Inggris itu! Betul kan? Nggak mungkin deh di ijinin masuk, bahkan dengan alasan habis turun dari langit ke-7 karena panggilan dari malaikat Gabriel. Yap, akhirnya selesai juga cerita tentang pengalamanku yang terjadi pagi tadi. Maaf jika ada kata dan informasi yang salah atau menyinggung hati. Selalu di tungu lho kritik dan sarannya. Makasih.

NB : Turut berduka cita atas korban dalam kecelakaan tersebut. Semoga beliau di terima di sisi Tuhan serta diampuni segala dosa dan kesalahannya. Semoga juga keluarga yang di tinggalkan mendapat ketabahan dan keikhlasan.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar